Babinsa Koramil Windusari Hadiri Tes Tertulis Calon Perangkat Desa

    Babinsa Koramil Windusari Hadiri Tes Tertulis Calon Perangkat Desa
    Ujian tertulis perangkat Desa Tanjungsari

    MAGELANG – Guna meningkatkan pelayanan pemerintahan di desa, panitia menggelar tes tertulis calon perangkat desa untuk mengisi jabatan Kadus Grogol, Desa Tanjungsari.

    Kegiatan yang diikuti 2 peserta yaitu Muh. Istiyo (38) dan Fatkurohman (36) tersebut bertempat di Balai Desa Tanjungsari, Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang, Kamis (17/05/23 ) kemarin.

    Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Windusari Drs.Titok Lestianto, M.M. beserta tim penguji, Kades Tanjungsari beserta perangkat, Babinsa Pelda Setyo Budi Fury, Bhabinkamtibmas Aiptu Mustamik, Ketua Panitia Nur Safi'i, tokoh masyarakat Desa Tanjungsari dan peserta seleksi.

    Camat Windusari Drs. Titok menuturkan, tujuan perekrutan ini guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan untuk menjalankan roda pemerintahan Desa Tanjungsari.

    “Bagi peserta yang terpilih nanti, diharapkan bisa membantu dalam pekerjaan-pekerjaan di desa, agar lebih baik lagi. Serta untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat, ” ujarnya.

    Di tempat yang sama, Nur Safi'i selaku Ketua panitia penyelenggara menyampaikan, setelah dilakukan tes tertulis dinyatakan bahwa Muh. Istiyo berhak untuk menjadi perangkat desa yang baru.

    "Kami berharap kepada calon perangkat desa yang nilainya unggul nantinya bisa memberikan suasana baru dan membantu Kades dalam mengemban tugas, " tandas Nur Safi'i.

    Sementara itu Babinsa Pelda Setyo Budi Furi mengatakan, selama kegiatan berlangsung tertib dan lancar serta tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. 

    “Kami menghadiri kegiatan ini bersama rekan dari Polsek Windusari untuk mengantisipasi kerawanan atau kemungkinan terjadinya gangguan Kamtibmas. Alhamdulillah selama kegiatan dapat berlangsung dengan aman dan lancar, ” katanya seusai kegiatan.


    Pen0705/R-04

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 21/Kajoran Beri Pembekalan...

    Artikel Berikutnya

    Bamin Bakti TNI Koramil Bandongan Pimpin...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi

    Ikuti Kami